PKSBengkulu, IPUH (31/10/2015) -
Menjelang Musyawarah Daerah (Musda) yang akan digelar esok (1/11/2015), DPD PKS
Kabupaten Mukomuko lakukan konsolidasi seluruh kader.
Agenda konsolidasi puluhan kader
yang dilaksanakan di kecamatan Ipuh tersebut dihadiri oleh ketua Dewan Syariah
Wilayah (DSW) Provinsi Bengkulu, Drs. H. Salamun Haris, M.Si, sekretaris DSW, Andik Sugio Basuki, Lc dan
bendahara umun DPW, H. Herizal, S. Sos.
Hadirpula dalam konsolidasi tersebut
jajaran pengurus DPD PKS Mukomuko.
Menurut ketua DSW PKS Bengkulu, Drs.
H. Salamun Haris, M.Si konsolidasi ini
dilakukan dalam rangka menyatukan persepsi dan arah gerak kader di Mukomuko.
"Konsolidasi ini penting untuk
menyamakan persepsi kita. Kira-kira apa arahan qiyadah yang harus kita
persiapkan selama lima tahun ke depan. Juga untuk membingkai gerak langkah
dakwah kita tetap dalam koridor aturan dan kebijakan partai. Apa saja hal-hal prioritas yang akan
menjadi target dan tujuan kita kedepan. Itu semua insya Allah untuk dirumuskan
dalam Musda besok. Jadi hasil konsolidasi ini diantaranya nanti akan menjadi
penguat saat Musda," terang Salamun di hadapan puluhan kader.
Lebih lanjut Salamun menjelaskan bahwa konsolidasi ini untuk
kembali mengokohkan soliditas kader dan internal PKS Mukomuko.
"Insya Allah ini adalah awalan
yang baik dalam rangka semakin meneguhkan soliditas kader di Mukomuko,"
pungkasnya. (**)
0 komentar:
Posting Komentar