Bertempat di gang Sukajadi RT 7 kelurahan Penurunan kota Bengkulu, Pengurus ranting PKS Penurunan hari ini, Sabtu (1 Februari 2014) mengadakan layanan kesehatan (Yankes) berupa, penyuluhan tentang kesehatan, periksa tekanan darah, kadar gula dalam darah dan asam urat.
Sebelum kegiatan pemeriksaan, acara tersebut diisi oleh ustadz M Ghozali, Lc. berupa taujih tentang perlunya wakil yang amanah. Menurut ustadz Ghozali, yang juga merupakan Caleg Provinsi dari PKS, dengan adanya perwakilan dari wakil yang amanah diharapkan ada perubahan yang signifikan, tersalurnya aspirasi rakyat, serta semakin banyak anggaran yang bisa diselamatkan. Di ujung taujihnya yang singkat, ustadz Ghozali juga mengingatkan masyarakat untuk tidak tertipu dengan uang seratus atau berapapun yang kemudian hanya kita nikmati hari itu tapi kemudian kita menyesal 5 tahun berikutnya.
Dihadiri tidak kurang dari 100 masyarakat di sekitar lokasi, acara yankes tersebut berlangsung dengan lancar dan sukses, bahkan para caleg dari PKS yang ikut hadir tampak akrab bergaul dengan masyarakat yang sedang mengantri untuk memeriksakan kesehatannya.(da.manis/pksbengkulu)
0 komentar:
Posting Komentar