-

  • Latest News

    Selasa, 28 Januari 2014

    Warga Hindu di Tungkal Ilir Siap Dukung PKS


    Banyuasin, Sumatera Selatan – Setelah menempuh perjalanan sekitar enam jam, melewati jalan tanah yang kondisinya cukup parah, akhirnya anggota DPRD Provinsi Sumsel dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Erza Saladin bersama Caleg PKS Kabupaten Banyuasin, Abdillah Rifqee sampai juga di Desa Teluk Tenggulang Kecamatan Tungkal Ilir Kabupaten Banyuasin Sumatera Selatan (26/1).

    Kedatangan Erza Saladin ke Desa tersebut bukanlah yang pertama kali, bahkan bisa dibilang dalam satu bulan paling tidak satu kali beliau datang ke daerah yang masuk kategori terisolasi tersebut. Selain tugasnya sebagai anggota dewan yang memang harus menyerap aspirasi warga, Erza juga menyempatkan diri untuk terus bersilaturrahim dengan warga.

    Ada hal menarik di dusun kecil dan terpencil tersebut. Walaupun didiami oleh warga yang berbeda latar belakang agama, namun masyarakatnya tetap hidup berdampingan dengan harmonis. Enam puluh persen warganya menganut agama Islam dan sisanya adalah penganut agama Hindu. Bertempat di Balai Desa Adat Bumi Asri, masyarakat berkumpul untuk ikut berdialog secara kekeluargaan.

    Dalam kesempatan tersebut, pengurus musholla mengucapkan terima kasih atas bantuan yang telah diberikan para kader PKS selama ini. Termasuk untuk pemberian tanah wakaf seluas seperempat hektare yang pernah dilakukan kader PKS dan akan dijadikan sebagai tanah kuburan. Karena sebelumnya warga kesulitan untuk memakamkan jenazah, karena letak kuburan yang sangat jauh.


    Rodia, perwakilan dari warga Hindu juga mengucapkan terima kasih atas perjuangan yang telah dilakukan oleh para kader PKS, terutama bapak Abdillah Rifqee yang telah memperjuangkan tanah yang ada, agar resmi menjadi hak milik warga. “Meski kami warga negara Indonesia, tapi kami merasa seperti hanya menumpang karena tidak memilik surat kepemilikan tanah yang sah. Karena itu, kami meminta bantuan agar bapak dapat memperjuangkan keinginan kami ini dan kami juga mendukung perjuangan PKS kedepannya,” ujarnya.

    Terakhir, Erza Saladin yang juga sebagai Wakil Ketua DPW PKS Sumatera Selatan mengatakan akan memperjuangkan aspirasi dari warga ini, melalui usulan di Pansus IV DPRD Provinsi terkait Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Sumatera Selatan.

    [Ayat/HUMAS DPW PKS SUMSEL]
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Posting Komentar

    Item Reviewed: Warga Hindu di Tungkal Ilir Siap Dukung PKS Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top