Ketika dikonfirmasi, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat RI itu tidak membantah informasi tersebut. Menurutnya, meski Partai Demokrat bersikap netral pada Pemilu Presiden 2014, dukungan yang diberikannya bersifat personal.
"Iya benar. Memangnya kenapa kalau masuk tim pemenangan? Kan sepanjang tidak membawa nama partai tidak masalah," kata Marzuki saat dihubungi Kompas.com, Rabu (28/5/2014) pagi.
Apalagi, menurut Marzuki, Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono juga sudah berpesan kepada kadernya, untuk tidak golput dalam pemilihan presiden. Oleh karena itu, menurutnya, tidak ada yang salah jika ia memutuskan untuk mendukung salah satu pasangan calon.
"Partai netral, tapi kita enggak boleh golput, secara pribadi kita harus punya pilihan, dan saya memilih Prabowo-Hatta," ujarnya.
0 komentar:
Posting Komentar