-

  • Latest News

    Senin, 02 November 2015

    Pemilu Turki Mengembalikan Kekuatan AKP

    Para pendukung AKP melakukan perayaan kemenangan di Istambul pada Minggu malam (1/11). jazeera


    PKSBengkulu - Pemilihan umum yang dipercepat di Turki pada 1 November 2015 kemarin memberikan gambaran kepada dunia bahwa rakyat Turki mencintai AKP dan memberikan hak suaranya mayoritas kepada partai yang di didirikan oleh Erdogan itu.

    Hasil pernghitungan suara cepat menunjukkan perolehan suara AKP sebesar 49,41 % dengan suara masuk sudah lebih dari 99,59 % seperti dilansir di halaman resmi pemilu Turki secim.aa.com.tr pagi ini, Senin (2/11/2015).

    Dengan perolehan suara sebesar itu diproyeksikan bagi AKP menjadi mayoritas di parlemen dengan mendudukkan 316 anggotanya sebagai dewan. Dengan begitu sangat memungkinkan bagi AKP membentuk pemerintahan tanpa koalisi dengan partai manapun.  Untuk membentuk pemerintahan sendiri di Turki diperlukan minimal 276 kursi dewan dari 550 kursi di parelemen.

    Diposisi selanjutnya perolehan suara partai terbanyak adalah adalah partai Republik (CHP) dengan 25,38 % suara, disusul Partai Nasionalis (MHP) dengan 11,93 % suara, dan Partai Rakyat Kurdi (HDP) dengan 10,70 % suara. (**)
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Posting Komentar

    Item Reviewed: Pemilu Turki Mengembalikan Kekuatan AKP Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top