Sefty Yuslinah S.Sos Ketua Bidang perempuan dan Ketahanan Keluarga DPW PKS Bengkulu |
PKS Bengkulu, Kota Bengkulu-Partai Keadilan Sejahtera (PKS) merupakan partai yang memiliki kepedulian tinggi terhadap pentingnya peran perempuan dalam ketahanan keluarga. Salah satu bentuk kepedulian PKS terhadap meningkatkan peran perempuan yaitu menjadikan momentum Hari Kartini sebagai inspirasinya.
Ketua Bidang Perempuan dan ketahanan Keluarga (BPKK) DPW PKS Provinsi Bengkulu Sefty Yuslinah, S.Sos mengatakan bahwa, apabila baik wanita di negeri itu, maka baik pula negeri tersebut.
"Untuk meningkatkan peran perempuan tersebut, BPKK bekerja sama dengan Harian Rakyat Bengkulu dan Universitas Muhammadiyah Bengkulu menggelar Focus Group Discussion (FGD) dengan tema Peran Perempuan Sebagai Pelopor Inspirator dan Penggerak kebaikan," ujar Sefty, Minggu (25/04/2016).
Acara yang dilaksanakan di Kampus 3 Universitas Muhammadiyah Bengkulu ini langsung dibula oleh GM RB Pihan Pino, S.IKom. Dan juga mengundang perempuan-perempuan inspirator di Provinsi Bengkulu sebagai pembicara yaitu Hj Kurita Ramadani Wati, Riri Damayanti, Sefty Yuslinah, Eva Oktavidianti serta moderator acara ini yaitu Ety Arini.
Acara FGD ini bertujuan untuk memberikan pemahaman seluas-luasnya kepada kaum perempuan dalam meningkatkan kapasitas dan peran kepeloporan perempuan. Tidak hanya itu saja diacara FGD ini juga memberikan penghargaan kepada perempuan-perempuan yang telah mengispirasi perempuan yang ada di Bengkulu.
Dengan banyaknya perempuan yang mengispirasi, menjadikan perempuan mempunyai potensi dan kiprah sebagai agen perubahan ditengah masyaralat Bengkulu. (MA)
0 komentar:
Posting Komentar