-

  • Latest News

    Rabu, 24 Februari 2016

    Dajjal Tanda-Tanda Kiamat Besar



    Al Qur’an Surat Alqori’ah :

    1.      Hari kiamat
    2.      Apakah hari kiamat itu?
    3.      Dan Tahukah kamu apakah hari kiamat itu ?
    4.      Pada hari itu manusia seperti laron yang berterbangan
    5.      Dan gunung-gunung seperti bulu yang dihamburkan
    6.      Maka adapun orang yang berat timbangan (kebaikannya)
    7.      Maka dia berada dalam kehidupan yang memuaskan (surga)
    8.      Dan adapun orang yang ringan timbangan (kebaikannya),
    9.      Maka tempat kembalinya adalah neraka hawwiyah
    10.  Dan tahukan kamu apa neraka hawiyyah itu ?
    11.  (yaitu) api yang sangat panas

    Diriwayatkan dari sahabat Hudzaifah bin Usaid Al Ghifari ia berkata : Rosululloh SAW  memperhatikan kami sewaktu kami sedang berbincang. Beliau bertanya, Apa yang sedang kalian perbincangkan? Mereka menjawab, kami berbincang tentang hari kiamat. Beliau bersabda, sesungguhnya kiamat tidak akan tejadi sehingga kamu melihat sepuluh tanda. Lalu beliau menyebut asap, Dajjal, binatang, terbitnya matahari dari barat, turunnya nabi Isa AS, Ya’juj dan Ma’juj, tiga longsor besar, longsor di timur, longsor di barat, longsong di Semenanjung Arab, yang terakhir adalah keluarnya api dari Yaman yang akan menggiring manusia ketempat mahsyar  mereka (HR. Muslim)

    Munculnya Dajjal
    Dajjal adalah seorang manusia dari anak cucu Adam AS. Dia akan muncul di akhir zaman dan akan mengaku sebagai Tuhan. Dia keluar dari Timur dari Khusaran (Iran), lalu berjalan di muka bumi, ia tidak akan meningggalkan suatu negeri kecuali ia memasukinya, kecuali Mekkah dan Madinah karena ada malaikat yang menjaganya.

    Munculnya Dajjal adalah fitnah yang sangat besar. Dalam sebuah hadits shohih dikatakan bahwa bersamanya ada surga dan neraka. Nerakanya adalah surga dan surganya adalah neraka. Dan sesunggunya bersamanya ada gunung roti, sungai air. Dia mampu menyuruh langit untuk menurunkan hujan, maka turunlah hujan. Menyuruh bumi (untuk menumbuhkan tumbuhan) maka tumbuhlah tumbuhan. Perbendaharaan bumi mengikutinya. Dia bisa melawati bumi dengan sangat cepat.

    Dajjal akan menetap di bumi selama empat puluh hari. Namun satu hari di masa itu bagaikan setahun, satu hari selanjutnya seperti satu bulan, satu hari setelahnya seperti satu jum’at, dan setelahnya akan seperti hari-hari biasa. Lalu ia akan di bunuh oleh Nabi Isa AS di sisi pintu Lud di Palestina.


    Ciri-ciri Dajjal
    Nabi Muhammad SAW menjalaskan ciri-ciri Dajjal adalah seorang laki-laki muda berkulit merah, buta sebelah, tidak punya anak, tertulis di antara kedua matanya ‘kafir’ yang bisa dibaca oleh setiap muslim. Dari Ubadah bin Shamit ia berkata Rosululloh SAW Bersabda : Sesungguhnya Dajjal adalah seorang laki-laki pendek, berkaki bengkok, keriting, buta sebelah mata, terhapus mata tidak menonjol dan tidak bermata cekung. Jika disamarkan kepadamu, maka ketahuilah bahwa Tuhanmu Subhanahu wata’ala tidak buta sebelah matanya. (HR. Ahmad)

    Beliau bersabda, selain Dajjal yang lebih saya khawatirkan atas diri kalian. Apabila dia muncul sedangkan saya masih ada di antara kalian, maka sayalah yang akan mematahkan hujjahnya untuk membela kalian. Apabila dia muncul dan saya tidak ada di antara kalian, maka tiap-tiap orang membela dirinya sendiri. Alloh yang menggantikan diriku atas setiap orang muslim. Dajjal adalah pemuda yang berambut keriting, matanya sayu seakan –akan saya menyamakan dengan Abdul Uzza bin Qathan. Barang siapa yang bertemu dengan Dajjal, maka bacakanlah kepadanya bagian pembukaan suart Al-Kahfi. Dia muncul di derah antara Syiria dan Irak. Dan membuat banyak kerusakan di kanan dan di kiri. Wahai hamba Alloh tetaplah (pada keimanan dan janganlah melenceng darinya). 

    Kami bertanya, Wahai Rosululloh berapa lama dia berada di muka bumi? 
    Beliau menjawab Empat puluh hari, yang sehari bagaikan setahun, sehari lagi bagaikan sebulan, dan sehari lagi bagaikan sepekan, sedangkan hari-hari lainya seperti hari-hari biasa.” Kami bertanya lagi, “wahai Rosululloh pada hari yang bagaikan setahun, cukupkah bagi kami melakukan sholat untuk sehari dalam hari tersebut? Beliau menjawab “tidak, tapi perkirakanlah kadar waktunya.”

    Kami bertanya lagi, “Wahai Rosululloh seperti apakah kecepatan Dajjal di bumi? Beliau SAW menjawab, “bagaikan mendung yang ditiup angin. Dia mendatangi suatu kaum, lalu ia mengajak kaum tersebut, kemudian mereka beriman kepadanya dan menerimanya. Lantas dia memerintahkan langit untuk menurunkan hujan, maka langitpun menurunkan hujan. Dia memerintahkan bumi untuk mengeluarkan tanaman, lantas bumi pun menumbuhkan tanamannya, sehinggga binatang-binatang ternak mereka kembali di penghujung siang dalam keadaaan yang sangat baik, punuknya besar, serta gemuk dan kenyang.

    Kemuadian dia mendatangi kaum lain, lalu dia mengajak kaum tersebut, ternyata kaum ini menolaknya, lantas dia berpaling dari kaum tersebut, lantas meka mengalami paceklik (kemarau, rumput kering). Tidak ada harta apapun ditangan mereka dan mereka berjalan melewati reruntuhan, kemudaian Dajjal berkata pada reruntuhan tersebut, keluarkanlah hata pendamanmu maka harta pendaman rentuhan tersebut mengikutinya sebagaimana lebah. Selanjutnya Dajjal memanggil seorang kekar, lalu dia membelahnya dengan peadang menjadi dua bagian yang terpisah jauh sejauh lemparan, kemudia dia memanggilnya lagi lantas potongan tubuh itu menghadap dengan waajah yang berseri-seri sambil tertawa.

    Dalam kondisi yang demikian Selanjutnya Alloh SWT mengutus Nabi Isa Al-Masih AS. Beliau turun di menara putih sebalah timur Damaskus, menggunakan dua pakaian yang diwarnai. Kemudia Nabi Isa AS mencari Dajjal dan menemukannya  di Bab Lud (Syiria). 

    Abi Jiyad
    Lebong
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Posting Komentar

    Item Reviewed: Dajjal Tanda-Tanda Kiamat Besar Rating: 5 Reviewed By: Redaksi
    Scroll to Top