-

  • Latest News

    Sabtu, 17 Desember 2022

    PKS Bengkulu Bersama Ketua Dewan Pakar DPP PKS Tingkatkan Kapasitas Pejabat Publik Partai PKS se-Provinsi Bengkulu

    PKS Bengkulu Bersama Ketua Dewan Pakar DPP PKS Tingkatkan Kapasitas Pejabat Publik Partai PKS se-Provinsi Bengkulu


    PKSBENGKULU-Prof. Dr. H. Irwan Prayitno, M.Sc, Psikolog., Ketua Dewan Pakar PKS Indonesia tiba di Bengkulu pada pada Jumat, pukul 11.50 WIB (16/12/2022).

    Kedatangan Prof. Irwan Prayitno di Bengkulu disambut hangat oleh DPTW PKS Bengkulu di Bandara Fatmawati Soekarno.

    Prof. Irwan Prayitno yang juga merupakan mantan Gubernur dua periode Sumatera Barat itu akan berada tiga hari di Bengkulu dari tanggal 16-18 Desember 2022 dengan berbagai rangkaian agenda.

    Pada hari kedua (17/12), DPTW PKS mengadakan peningkatkan kapasitas pejabat publik Partai Keadilan Sejahtera (PKS) bersama Prof. Irwan Prayitno.

    Peningkatan kapasitas pejabat publik PKS itu melibatkan pejabat publik PKS se-Provinsi Bengkulu dari DPTW dan berbagai DPTD Bengkulu.

    Ketua Majelis Pertimbangan Wilayah (MPW) PKS Bengkulu, Drs. H. Salamun Haris, M.Si., dalam kesempatannya menyampaikan sambutan sekaligus membuka acara secara resmi.

    "Perjuangan kita tetap tidak akan pernah berakhir hingga akhir hayat, sebagai pejabat publik, kapasitas sangat penting, kita sebagai role model, sikap dan ucapan kita harus menjadi contoh dalam ruang-ruang publik," ucap Salamun Haris.

    Salamun Haris juga menjelaskan bahwa ruang publik harus diisi oleh tokoh publik PKS yang dipenuhi kejujuran, pesona bersahaja, dan kompeten sehingga mampu memberikan kinerja profesional dan menyiarkan citra Islam.

    Sekretaris Umum DPTW PKS Bengkulu, Alamsyah, M.T.Pd, memaparkan singkat rekam jejak Prof. Irwan Prayitno sebelum naik podium.

    "Prof. Irwan Prayitno memiliki banyak pengalaman dan rekam jejak pernah menjabat Ketua Komisi DPR RI, Gubernur Sumatera Barat, seorang Rektor sekaligus akademisi, dan juga seorang Sastrawan dengan ribuan karya pantun," ungkap Alamsyah.

    Prof. Irwan Prayitno dalam penyampaiannya pada acara peningkatan kapasitas pejabat publik PKS Bengkulu, menyampaikan nilai-nilai esensial dari seorang politisi sejati.

    "Dalam berpolitik, politik kita adalah politik Islam, mengandung nilai Universal, mengedepankan kebenaran, kejujuran, politik yang tidak mengenal membenarkan yang salah, politik Islam yang menunjukkan akhlakul karimah," ucap Prof. Irwan Prayitno.

    Beliau melanjutkan, "dalam prinsip berpolitik kita tetap tidak bisa membenarkan apa pun segala bentuk kebatilan dan kesalahan demi embel-embel kepentingan politik atau partai, bahkan membawa alasan untuk Islam. Kemenangan harus diraih dengan keberkahan dan  dicapai dengan tujuan Ilallah."

    "Akhlak adalah kunci, dan inilah yang menjadi daya tarik kita kepada orang lain dan yang turut membedakan kita dari partai lain," tutur Prof. Irwan Prayitno

    Dalam kesempatan tersebut Prof. Irwan Prayitno juga menjelaskan bahwa amanah itu satu nilai, integritas itu satu nilai, kinerja itu satu nilai, dan itu Universal.

    Hal itu melekat pada fitrah manusia, tidak ada yang membenarkan kesalahan, marah dan kecewa adalah bukti bahwa manusia paham yang benar dan salah.

    Selama menjabat sebagai anggota dewan dan menjadi gubernur, Prof. Irwan Prayitno memaparkan bahwa tidak pernah sama sekali terlibat yang namanya suap, korupsi, dan sebagainya.

    "Kedudukan seorang insan, dilihat dari ketakwaan kita, seorang politisi yang bernilai adalah yang tidak akan pernah melakukan dan membenarkan semua hal yang batil demi hanya sekadar mencapai kepentingan politik," tutup Prof. Irwan Prayitno.

    Turut hadir juga dalam acara peningkatan kapasitas pejabat publik PKS (17/12), Sekretaris Umum DPTW PKS Bengkulu, Alamsyah, M.P.Td.,  Sekretaris DSW PKS Bengkulu, Dr. H. Iip Aripin, M.Tpd, beserta pejabat publik dari DPTW dam DPTD PKS Bengkulu.

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Posting Komentar

    Item Reviewed: PKS Bengkulu Bersama Ketua Dewan Pakar DPP PKS Tingkatkan Kapasitas Pejabat Publik Partai PKS se-Provinsi Bengkulu Rating: 5 Reviewed By: pksbengkulu
    Scroll to Top