-

  • Latest News

    Sabtu, 29 Agustus 2015

    Silaturahim, H. Ahmad Zarkasi Soetarno Dijamu Makan Malam Pak Soni

    Pak Soni (nomor dua dari kanan) tersenyum melihat hidangannya diangkat dan dipuji tamunya. Disebelah kanannya Pak H. Ahmad Zarkasi Seotarno (berpeci) turut tersenyum memandang ke arah ikan.

    PKSBengkulu, Bengkulu Utara - Petang itu (21/8/2015) selepas maghrib H. Ahmad Zarkasi Soetarno menghadiri undangan dari seorang warga di Desa Menganyau Timur, Kecamatan Batiknau, tak dinyana undangan dari tokoh masyarakat yang harus ditempuh melewati jalan berbatu itu ternyata adalah undangan makan malam bersama keluarga.

    Pak Soni namanya, ialah yang mengundah H. Ahmad Zarkasi Soetarno untuk berkunjung dan terkhusus ingin memberikan jamuan makan malam dirumah bersama kelurganya. Pak Soni adalah tokoh masyarakat di Desa Menganyau Timur, Kecamatan Batiknau. Beliau adalah tokoh masyarakat yang baik sekali, ia juga dikenal sebagai guru ngaji.

    Eko Novan yang menyertai H. Ahmad Zarkasi Seotarno menuturkan, "Petang itu ia bersama keluarganya  mengundang Pak Ahmad Zarkasi Soetarno dalam jamuan makan malam di rumahnya. Sungguh terasa nikmat makan nasi putih dan lauk ikan emas goreng yang dihidangkan waktu itu, sambal dan kerupuk menjadi pelengkap jamuan makan yang penuh nuansa kekuargaan itu."

    Menurut cerita Pak Soni, ia sebenernya sudah lama mengenal dan simpati dengan H. Ahmad Zarkasi Soetarno, namun mungkin ialah yang belum dikenal oleh Pak Ahmad Zarkasi.

    "Saya ini sebenernya sudah dibilang lama mengenal Pak Ahmad Zarkasi, tapi ya karena saya orang desa jelas saya yang gak dikenal oleh Pak Ahmad Zarkasi.. Pak Ahmad Zarkasi inikan orng PKS, saya kagum dengan orang-orang PKS. Mereka berani berjuang di wilayah politik yang amburadul itu. Selama masih ada PKS yang masuk wilayah pemerintahan saya yakin masih ada harapan," ungkap Pak Soni.

    H. Ahmad Zarkasi Seotarno pada malam itupun mengungkapkan rasa haru dan terimakasihnya kepada Pak Soni. "Dudu sanak dudu kadang (bukan saudara bukan famili), tapi Pak Soni ikilah sebenere keluarga (tapi Pak Soni inilah yang sebenernya keluarga), saudara kami, meski jauh tempatnya namun dekat dihati. Matur suwon sanget Pak Soni (terimakasih banyak Pak Soni)," tutur Pak Ahmad Zarkasi Seotarno dengan logat campuran bahasa jawa.

    Diakhir pertemuan Pak Soni mendoakan semoga Pak Ahmad Zarkasi Soetarno benar-benar terpilih untuk memimpin Bengkulu Utara, iapun menyampaiakan salam kepada keluarga besar PKS.

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Posting Komentar

    Item Reviewed: Silaturahim, H. Ahmad Zarkasi Soetarno Dijamu Makan Malam Pak Soni Rating: 5 Reviewed By: Redaksi
    Scroll to Top