-

  • Latest News

    Selasa, 30 Januari 2018

    Verifikasi Faktual, PKS Optimis bisa MS

    Foto Struktur DPW PKS beerta KPUD dan Bawaslu Provinsi Bengkulu

    Bengkulu(29/1) Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Bengkulu pada Senin, 29 Januari 2018 melaksanakan verifikasi faktual terhadap Dewan Pengurus Wilayah Partai Keadilan Sejahtera (DPW PKS) Bengkulu.
    Verifikasi dilakukan di Kantor DPW PKS Bengkulu, Jalan indra giri kel. Padang Harapan kota Bengkulu, mulai pukul 14.00 s.d 15.30 WIB.

    Rombongan KPUD Provinsi Bengkulu dipimpin oleh Eko Sugianto, SP, M.si , diikuti rombanga KPUD lainnya. Turut hadir pula  Bawaslu Bengkulu Ibu Fatimah Siregar, S.Pd,M.Pd, beserta  Rombongan.
    KPUD juga membawa petugas administratif untuk melakukan pengecekan terhadap keabsahan berkas-berkas yang diajukan oleh DPW PKS Bengkulu.
    Berkas administrasi yang diteliti antara lain SK Kepengurusan, Surat Penyewaan Kantor, Surat Domisili, Rekening Bank, Kartu Tanda Anggota, dan lain-lain.
    PKS Bengkulu dalam kesempatan tersebut menghadirkan seluruh pengurus DPW sejumlah 19 orang, dimana 10 orang (40%) diantaranya adalah perempuan. Jumlah ini telah melampaui ketentuan KPU tentang keterwakilan perempuan sejumlah 30%.
    Sujono, SP, M.Si mengatakan bahwa Proses Verifikasi Faktual ini bertujuan untuk menciptakan pemilu yang berkualitas dapat dilihat dari peserta-peserta Pemilu yang juga diverifikasi secara ketat dan secara factual, ujarnya
    Ketua DPW PKS , menyampaikan bahwa semua proses verifikasi berjalan lancar. "Semua berkas administrasi dinyatakan sah dan seluruh pengurus yang hadir dinyatakan sesuai. Jadi dengan demikian DPW PKS Bengkulu yakin akan dinyatakan Memenuhi Syarat (MS) oleh KPU,"  Sujono dengan Optimis
    Selanjutnya KPU akan melanjutkan verifikasi faktual dengan melakukan verifikasi keanggotaan di 10 kabupaten/kota se Provinsi Bengkulu. "Seluruh DPD PKS se-Provinsi Bengkulu sudah melaporkan kesiapannya mengikuti verifikasi faktual mulai 30 Januari besok. Kami optimis semua dapat lolos." kata Sujono, SP, M.Si.

    Lanjutnya, Ketua Umum DPW PKS Bengkulu mengatakan bahwa jajaran kepengurusan PKS di seluruh Bengkulu telah menyiapkan verifikasi ini cukup lama. "Karena itu kami optimis di semua kabupaten/kota kami dapat Memenuhi Syarat (MS)." Tutup Sujono
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Posting Komentar

    Item Reviewed: Verifikasi Faktual, PKS Optimis bisa MS Rating: 5 Reviewed By: pksbengkulu
    Scroll to Top