-

  • Latest News

    Sabtu, 31 Desember 2016

    Halaqoh Cinta Untuk Keluarga Indonesia

    Ketua RKI Kota Bengkulu Sri Astuti, S.Pd
    Foto : RPF Bengkulu
    PKSBengkulu, Kota Bengkulu (22/12/2016). Rumah Keluarga Indonesia (RKI) Kota Bengkulu mengadakan Halaqah Cinta. Acara ini merupakan kegiatan rutin yang berisi kajian keluarga dengan dasar-dasar Islam, warna-warni rumah tangga, permasalahan, pendidikan anak, dan lainnya.

    Tapi ada yang spesial pada halaqah cinta kali ini, yaitu bertepatan dengan hari Ibu. Sehingga tema yang diangkat adalah Terima kasih ibu, dengan cinta tak pernah lelah mendidik dan menebar kebaikan.

    Ketua RKI Kota Bengkulu, Sri Astuti membuka acara ini dengan memperkenalkan apa itu RKI. Diharapkan dengan keberadaan RKI, para ibu-ibu bisa mendapatkan ilmu bermanfaat bagi kehidupan berkeluarga. Karena RKI merupakan "rumah" bagi seluruh keluarga di Indonesia.

    Hadir sebagai nara sumber pada Halaqah Cinta Spesial ini adalah ustadzah Bunga Yayat. Mubalighrah yang familiar di Bengkulu ini memberikan  tausiyah dan ilmu-ilmunya mengenai kehidupan berkeluarga dan bersosialisasi dengan dasar keislaman. 

    "Aku adalah orang yang paling baik kepada istriku," berkata Rasulullah. Lalu ustadzah mengatakan bahwa Ummahatul mukminin itu ada dua belas, sehingga wajib bagi kita untuk mengetahui para Istri Rasul tersebut. 

    Sekitar 30 orang peserta yang hadir sangat antusias mendengarkan kajian sembari mencatat ilmu yang diberikan. Di akhir acara, para peserta mendapatkan hadiah kenang-kenangan berupa peralatan dapur.

    Ibu Suhaimah (68 tahun) merasa terharu dengan undangan yang diberikan PKS dalam rangka hari ibu ini. Beliau menyambut baik kegiatan seperti kajian yang diadakan RKI, sembari mendoakan agar PKS panjang umur dan semakin bermanfaat.(Rn)


















    Rumah Keluarga Indonesia (RKI) Kota Bengkulu pada hari ini (22/12) mengadakan Halaqah Cinta. Acara ini merupakan kegiatan rutin yang berisi kajian keluarga dengan dasar-dasar Islam, warna-warni rumah tangga, permasalahan, pendidikan anak, dan lainnya.

    Tapi ada yang spesial pada halaqah cinta kali ini, yaitu bertepatan dengan hari Ibu. Sehingga tema yang diangkat adalah Terima kasih ibu, dengan cinta tak pernah lelah mendidik dan menebar kebaikan.

    Ketua RKI Kota Bengkulu, Sri Astuti membuka acara ini dengan memperkenalkan apa itu RKI. Diharapkan dengan keberadaan RKI, para ibu-ibu bisa mendapatkan ilmu bermanfaat bagi kehidupan berkeluarga. Karena RKI merupakan "rumah" bagi seluruh keluarga di Indonesia.

    Hadir sebagai nara sumber pada Halaqah Cinta Spesial ini adalah ustadzah Bunga Yayat. Mubalighrah yang familiar di Bengkulu ini memberikan  tausiyah dan ilmu-ilmunya mengenai kehidupan berkeluarga dan bersosialisasi dengan dasar keislaman. 

    "Aku adalah orang yang paling baik kepada istriku," berkata Rasulullah. Lalu ustadzah mengatakan bahwa Ummahatul mukminin itu ada dua belas, sehingga wajib bagi kita untuk mengetahui para Istri Rasul tersebut. 

    Sekitar 30 orang peserta yang hadir sangat antusias mendengarkan kajian sembari mencatat ilmu yang diberikan. Di akhir acara, para peserta mendapatkan hadiah kenang-kenangan berupa peralatan dapur.

    Ibu Suhaimah (68 tahun) merasa terharu dengan undangan yang diberikan PKS dalam rangka hari ibu ini. Beliau menyambut baik kegiatan seperti kajian yang diadakan RKI, sembari mendoakan agar PKS panjang umur dan semakin bermanfaat.

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Posting Komentar

    Item Reviewed: Halaqoh Cinta Untuk Keluarga Indonesia Rating: 5 Reviewed By: Mata Anis
    Scroll to Top