-

  • Latest News

    Kamis, 18 April 2013

    ''Bengkulu : PKS Partai pertama"

    3-FOTO Axx Bengkulu - Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Provinsi Bengkulu menjadi parpol pertama yang menyerahkan Daftar Calon Sementara (DCS) Pemilu Legislatif 2014 untuk DPRD Provinsi ke KPU Provinsi, kemarin (17/4).

        Dari komposisi DCS tersebut, pentolan dan incumbent mendapatkan nomor cantik yakni nomor urut 1 dan nomor urut 3, yang sama dengan nomor urut PKS sendiri. Seperti Ketua DPW PKS Provinsi Dedy Haryono maju dengan nomor urut 1 untuk dapil Kota Bengkulu. Sedangkan calon incumbent, Sefty Yuslina dengan nomor 2, juga dari dapil Kota Bengkulu.

    Lalu Bendahara DPW PKS Provinsi yang juga incumbent Siswadi dengan nomor urut 1 dapil Seluma. Sekretaris DPW PKS Provinsi Bengkulu Sujono juga maju dengan nomor urut 1 dapil Bengkulu Utara-Bengkulu Tengah. Sedangkan calon incumbent Ahmad Zarkasi dari dapil yang sama dengan nomor urut 3.

        Yang cukup mengejutkan, yakni calon incumbent Lukman, SP. Ia maju dengan nomor urut 4 dari dapil Rejang Lebong-Lebong. Sedangkan nomor urut 1 ditempar Herizal Apriansyah. Sedangkan nomor urut 3 dari dapil RL-Lebong itu diberikan kepada Puadi Al Pajri, S.Ag, M.Pd.

        Anggota DPRD Kota Bengkulu, Irman Sawiran dicalonkan di dapil Kepahiang dengan nomor urut 1. Sedangkan dari dapil Bengkulu Selatan-Kaur untuk nomor 1 diberikan kepada  Nindyo Kusmanto. Sementara calon incumbent, Diana Komena mendapatkan nomor urut 3 dari dapil yang sama. Terakhir dapil Mukomuko yakni Burhandari juga dengan nomor urut 1.

        “Kami targetkan mendapat 10 kursi di DPRD Provinsi. Untuk dapil Kota, BU-Benteng dan RL-Lebong, kami targetkan masing-masing mendapat 2 kursi,” kata Ketua DPW PKS Provinsi, Dedy Haryono usai menyerahkan DCS kepada Divisi Teknis KPU Provinsi Okti Fitriani, S.Pd, M.Si, kemarin.

        Dia mengatakan komposisi dan penyebaran kader di dapil sudah diperhitungkan dengan matang. Dia tidak khawatir, sejumlah tokoh di Kota Bengkulu, seperti Sujono dan Irman Sawiran diusung di dapil lain. “Penokohan seluruh kader, proyeksinya tingkat provinsi. Penempatan kader berbasiskan dukungan, komposisi etnis, dan ketokohan,” tambah Dedy.

    Sementara itu, Divisi Teknis KPU Provinsi, Okti mengatakan setelah pendaftaran ditutup 22 April mendatang, pihaknya akan melakukan verifikasi administrasi. “Setelah itu dilakukan verifikasi faktual,” terangnya.(ble)

    Sumber : Rakyat Bengkulu on line.com & berbagai sumber
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Posting Komentar

    Item Reviewed: ''Bengkulu : PKS Partai pertama" Rating: 5 Reviewed By: PKS Kota Bengkulu
    Scroll to Top