Ketua DPD PKS Kota Bengkulu, Nuharman, SH saat melepas pawai tarhib ramadhan PKS di depan masjid Takwa Kota Bengkulu |
PKSBengkulu, KOTA BENGKULU - Sabtu (4/6/2016), menyongsong bulan suci Ramadhan 1437 H, Dewan Pengurus Daerah (DPD) PKS Kota Bengkulu menyelenggarakan Tarhib Ramadhan di Masjid Agung Takwa Kelurahan Anggut Kota Bengkulu. Acara Tarhib Ramadhan yang diisi oleh Ustadz Iwan Setiawan, Lc dari Dewan Pengurus Pusat (DPP) PKS ini dilanjutkan dengan pawai bersama ratusan kader dan simpatisan PKS se-Kota Bengkulu.
Menurut ketua panitia tarhib ramadhan, Muttaqin, saat ditanya awak media menjelaskan agenda tarhib ramadhan ini diselenggerakan dalam rangka mengajak kaum muslimin untuk bersiap-siap menghadapi bulan yang penuh berkah. "Kami mengajak kaum muslimin untuk bersiap-siap menyambut ramdhan dengan syiar dan bergembira, karena kita akan menghadapi bulan yang penuh berkah dan penuh ampunan," tutur Muttaqin.
Lebih lanjut ia mengatakan bahwa PKS Kota Bengkulupun selain mengadakan tabligh akbar memberikan motivasi tentang keutamanan ibadah di bulan ramadhan dan pawai, PKS sekaligus membagi-bagikan jadwal imsakiyah kepada warga agar bisa dimanfaatkan sebagai panduan waktu ibadah kaum muslimin.
Sementara itu, dalam acara sambutan ketua DPD PKS Kota BEngkulu, Nuharman, SH menyebutkan, tema ramadhan tahun ini yang diusung PKS adalah berkhidmat, gembira dan bersahabat. Ia menjelaskan, PKS dalam bulan ramadhan ini akan berusaha melakukan yang terbaik memaksimalkan ibadah ramadhan dengan khidmat kepada ummat, menyambutnya dengan suka cita, dan saatnya menguatkan tali persahabatan dengan kaum muslimin.
"Bulan ramadhan adalah bulan yang penuh dengan berkah, sehingga kita ingin mendapatkan berbagai keberkahan itu dengan banyak-banyak memberikan pelayanan dan khitmat kepada umat, selain itu kita sambut dengan gembira dan semakin memperkokoh tali persahabatan kita," ujar Nuharman. (**)
Rombongan kendaraan pawai ramadhan PKS Kota Bengkulu |
0 komentar:
Posting Komentar