-

  • Latest News

    Minggu, 24 Januari 2016

    PKS Bengkulu siapkan 5 program Unggulan.


    Rakerwil DPW PKS Bengkulu
    RAKERWIL- Dihadiri Pengurus dan Struktur Kepengurusan, DPW PKS mengadakan RAKERWIL (Rapat Kerja Wilayah) dengan tema “ Berkhidmat Untuk Rakyat”, Minggu (24/01)
    Pelaksanaan RAKERWIL DPW PKS Bengkulu dimulai Pkl. 09.00 Wib bertempat di Markas Dakwah PKS Padang Harapan Provinsi Bengkulu. Kegiatan RAKERWIL (Rapat Kerja Wilayah) ini adalah follow up dari RAKORNAS beberapa waktu yang lalu. Dimana sudah diamanahkan oleh RAKORNAS untuk semua DPW di bulan Januari ini sudah melakukan RAKERWIL dan dilanjutkan RAKORWIL.
    Berdasarkan laporan ketua DPW PKS Bengkulu Sujono, SP, M.Si menjelaskan, “RAKERWIL ini dalam rangka menyusun program kerja DPW PKS Bengkulu di tahun 2016. Sehingga target-target yang harus dicapai ditetapkan pada RAKERWIL ini. Setelah RAKERWIL ini selesai, maka dilakukan RAKORWIL (Rapat Koordinasi Wilayah) antara pengurus DPW dan DPD PKS di setiap wilayah Provinsi Bengkulu. Jadi, di RAKORWIL itu sifatnya mensosialisasikan  hasil RAKERWIL yang sudah disepakati pada saat pleno nanti. Pemaparan program kerja saat RAKERWIL ini diharapkan menghasilkan program kerja yang SMART dan dari segi dana serta waktu juga bisa dilaksanakan. Setelah dzuhur nanti kita akan pleno dan masing-masing bidang memberikan masukan kepada bidang lainnya disaat presentasi program kerja. Dari DPP sudah menetapkan program strategis, untuk DPP ada sekitar 58 program, 40 untuk DPW, 30  untuk DPD,  6 untuk DPC , dan 5 untuk DPRa. Namun berdasarkan kesepakatan dari WILDA SUMATERA karena masing-masing DPW memiliki keterbatasan termasuk di Bengkulu, maka disepakati ditingkat WILDA SUMATERA bagian Selatan ada 5 program unggulan diantaranya program capaian target 2jt kader, program penguatan basis massa, program pemberdayaan struktur, program pemberdayaan perempuan dan ketahanan keluarga, serta program terkait dengan strategi pemenangan PILKADA dan PEMILU. Diharapkan setiap bidang ketika menyusun program muaranya mendukung suksesnya program unggulan tersebut, jelasnya”.




    Selepas pembukaan pagi, kemudian dilakukan pleno penetapan program kerja di setiap masing-masing bidang kepengurusan. Seperti yang dijelaskan Ketua DPW tadi mas jono (sapaan akrab beliau), pada tahap pleno inilah disetiap bidang mempresentasikan program kerja mereka (setelah melakukan rapat bidangnya) untuk disepakati bersama seluruh anggota kepengurusan, agar selaras terhadap langkah apa yang akan kita lakukan kedepan. Ketika kita sudah 1 pemahaman, maka untuk mengemban tugas (amanah) ini tidaklah berat. Berat sama-sama dipikul, ringan sama-sama dijinjing. Seperti itulah kira-kira pribahasa yang pas untuk hasil program kerja DPW PKS Bengkulu periode 2015-2020 yang sudah ditetapkan nantinya. (Humas/DPW)
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Posting Komentar

    Item Reviewed: PKS Bengkulu siapkan 5 program Unggulan. Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top