PKSBENGKULU-Kehadiran Presiden RI di Bengkulu pada Rabu sore (19/7/23) merupakan momen berharga bagi perwakilan PKS (Partai Keadilan Sejahtera) Bengkulu.
Anggota DPRD Provinsi Bengkulu Dapil Bengkulu Utara-Bengkulu Tengah dari PKS, H. Sujono, S.P, M.Si, dengan tegas menyampaikan ajakan untuk melakukan kunjungan kerja (kunker) ke kabupaten Bengkulu Utara via darat.
Sebagai wakil rakyat yang peduli dengan kesejahteraan masyarakat dan kualitas infrastruktur di Bengkulu Utara, H. Sujono berharap Presiden merasakan langsung kondisi rusak parahnya jalan-jalan di daerah tersebut.
Melalui pengalaman tersebut, diharapkan Presiden dapat mengintruksikan Menteri PUPR untuk mengucurkan dana guna memperbaiki dan meningkatkan infrastruktur di wilayah tersebut.
"Infrastruktur yang baik merupakan hak masyarakat, dan kami berharap Bengkulu Utara dapat merasakan kemajuan dan kesejahteraan yang sama dengan daerah lainnya," ujar H. Sujono dengan penuh semangat.
PKS Bengkulu berkomitmen untuk memperjuangkan kesejahteraan masyarakat dan pembangunan infrastruktur yang berkualitas di seluruh wilayah Bengkulu.
Kehadiran Presiden menjadi momentum penting untuk menyuarakan aspirasi dan harapan masyarakat Bengkulu Utara, dan PKS siap mendukung upaya pemerintah dalam mewujudkan perubahan nyata demi masa depan gemilang bagi Bengkulu.
Mari bersama-sama dukung PKS Bengkulu untuk kemenangan yang membawa perubahan positif di Pemilu 2024, demi kemajuan dan kesejahteraan Bengkulu yang lebih baik.
Tentang PKS
Partai Keadilan Sejahtera (PKS) adalah partai politik di Indonesia yang berkomitmen untuk mewujudkan keadilan dan kesejahteraan bagi seluruh rakyat. PKS telah aktif dalam berbagai kegiatan sosial dan politik yang bertujuan untuk mengadvokasi kepentingan masyarakat.
Editor: Gunawan A
Reporter: Nasti A
Media Contact:
Nama: Hermawan, S.I.Kom
Jabatan: Ketua Humas DPW PKS Bengkulu
Email: humaspksbengkulu@gmail.com
Telepon: 089536047043
0 komentar:
Posting Komentar